Konfigurasi Dasar pada Wordpress
Tutorial ini akan memandu kamu untuk melakukan konfigurasi dasar pada Wordpress. Hal ini sangat penting dilakukan untuk memaksimalkan potensi WordPress milikmu. Kalau kamu masih belum punya Wordpress sendiri, kamu bisa mengikuti panduan pada artikel sebelumnya. Cara Install WordPress Menggunakan cPanel Softaculous. Buka halaman admin Wordpress, biasanya halaman admin berada di http://namadomain/wp-admin/, lalu masukkan username dan password. Pengaturan Pengaturan Umum Buka Settings > General pada sidebar sebelah kiri. Kamu akan melihat halaman seperti yang ditunjukkan pada gambar.